HW Hypnosis Center Official Website

SELAMAT DATANG DI PUSAT LAYANAN HIPNOTERAPI (TERAPI HIPNOTIS) DAN KOMUNITAS PELATIHAN HIPNOSIS DI KOTA PALEMBANG | HW HYPNOSIS CENTER CONSELLING,THERAPY, AND TRAINING -A JOURNEY TO THE SUB-CONSCIOUS MIND …!

Tentang Hypnoterapi







Hypnoterapist beserama klien saat Konseling
Secara etimologi Hypnoterapy Terdiri dari Dua Kata “Hypno” berasal dari bahasa Yunani yang berarti Tidur, dan kata “Terapy” yang berarti upaya pemulihan dan penyembuhan. Secara terminologi, Hypnoterapy di istilahkan sebagai upaya pemulihan / penyembuhan yang dilakukan dengan menggunakan aplikasi Hypnosis. 

Hypnosis sendiri didefinisikan oleh U.S. Departement of Education, Human Services Division : “Hypnosis is the by-pass of the critical factor of the conscius mind followed by the establishment of acceptable selective tihinking” (Hypnosis adalah metode/teknik untuk mengistirahatkan faktor kritis dalam fikiran seseorang, kemudian diikuti dengan diterimanya suatu pemikiran/ide/saran/sugesti positif oleh orang tersebut.


Dengan defenisi di atas, maka pemahaman kebanyakan masyarakat umum yang menghubungkan hypnosis adalah kegiatan supranatural, menggunakan magis, makhluk halus dan sebagainya adalah keliru. 

Legalitas Terapi Hypnosis Penggunaan aplikasi hipnosis telah diakui sebagai salah satu dari metode terapi yang sah oleh berbagai lembaga negara didunia, diantaranya: 
• American Medical Association memberikan pengakuan yang sama pada tahun 1958 ; sedangkan 
• American Psychological Association mengakui bahwa hypnosis merupakan cabang pengetahuan dari pada ilmu psikologi pada tahun 1960. 


• British Medical Association di Inggris telah mengakui penggunaan terapi hypnosis pada tahun 1955 ; 

Di Indonesia sendiri, penggunaan metode hipnosis sudah diakui sebagai salah satu alternatif penyembuhan yang telah teruji kebenarannya. Bahkan hipnosis kedokteran sudah menjadi seminar resmi bagi calon psikiater di FKUI. Sedangkan di RSPAD Gatot Subroto sebagai pusat hipnosis kedokteran pertama, menerapkan hipnodonsi (dental hypnosis) untuk dokter gigi serta para psikiaternya. 





Terapi ini diawali dengan mengkondisikan Anda dalam fase relaksasi (seperti orang akan tertidur) sebelum dilakukan terapi inti. Hipnoterapi bekerja pada ranah fikiran bawah sadar (alpha state) Anda. Untuk mengaktifkan fikiran bawah sadar Anda tersebut, terapist memandu Anda dengan cara mengkondisikan Anda dalam keadaan rileks atau tenang sehingga dapat mengistirahatkan faktor kritis dalam fikiran Anda. Saat fikiran sadar Anda beristirahat, maka secara fikiran bawah sadar Anda secara otomatis akan lebih aktif. Dalam kondisi ini rekaman bawah sadar Anda, termasuk sumber gangguan kesehatan yang dirasakannya akan diketahui. 

Rekaman bawah sadar yang bersifat negatif yang telah diketahui, kemudian diperbaharui dengan memberikan sugesti-sugesti positif oleh terapist sehingga dapat mengatasi keluhan yang Anda rasakan. Sugesti ini diberikan secara kontinyu hingga keadaan dimana rekaman bawah sadar yang bersifat negatif yang Anda rasakan tersebut dapat berkurang/menghilang, kemudian digantikan dengan sugesti positif. Jadi dapat disimpulkan cara Kerja hipnoterapi “bermain” di “piranti lunak” yakni pada fikiran Anda




0 Comments:

Posting Komentar